Senin, 13 Januari 2014

Memacu Adrenalin : Rafting di Sungai Citarik, Sukabumi.

"Mbak Riska, ikut rafting di Sungai Citarik yuk minggu depan, suka rafting ga?", semua bermula dari ajakan seorang teman kantor pagi itu.

Sabtu (07/12/2013), aku dan teman-teman kantor berangkat menuju Sungai Citarik di Sukabumi dengan niatan berpetualang dan memicu adrenalin dalam tubuh. Sungai Citarik sudah sangat popular dengan wisata arung jeramnya, kabarnya sungai tersebut memiliki debit air yang banyak, dengan jumlah jeram dan batu-batuan sungai yang juga cukup banyak. Let's see guys, here we go..


Perjalanan dari kota Tangerang ke Sukabumi kami tempuh dalam waktu +/- 4 jam menggunakan mobil. Kondisi jalan hari itu cukup ramai dan hujan deras mengguyur bumi sepanjang perjalanan. Kami tiba di Sungai Citarik siang hari menjelang makan siang, cuaca masih mendung dan hujan rintik-rintik. Begitu turun dari mobil kita langsung cuss ganti pakaian siap nyemplung ke air dan tekad siap masuk angin, dingin-dingin tetap semangat guys!