Rabu, 02 November 2011

Harapan yang sekedar harapan, Ngayogjazz 2011



Hei, Ngayogjazz 2011 bakal digelar di KOTAGEDE lo, di rumah guee ! Pas mendengar berita ini aku girang banget, sudah berencana pulang ke Jogja. Tetapi, tiba-tiba, datanglah sebuah undangan IHT Seven Tools of Quality yang diselenggarakan oleh kantor pada tanggal yang sama, nguk! Shock. #nangisbombay

Ngayogjazz adalah sebuah event jazz festival yang dipelopori oleh Djaduk Ferianto, bekerjasama dengan WartaJazz, Hattakawa -linkage dan Novindra –beyond the stages. Diselenggarakan pertama kali pada tahun 2008 dan kemudian menjadi agenda tahunan di kota Yogyakarta.

Cuplik: NGAYOGJAZZ dikonsep sebagai sebuah event interaksi sosial yang menggunakan media permainan musik jazz. Karena bukan sekedar pertunjukan, NGAYOGJAZZ akan menghilangkan semaksimal mungkin jarak antara pemain di panggung dengan publik penonton, sehingga akan benar-benar terwujud interaksi dalam bentuk performance dengan apresiasi spontan. Di event ini musik Jazz juga dipadukan dengan seni musik maupun pertunjukan seni dari tradisi masyarakat setempat dan bersifat “open jam session”. Kemasan demikian menjadikan Ngayogjazz menjadi sebuah festival jazz dalam format unik dibanding festival jazz yang pernah ada

Aku tahu adanya event ini di tahun 2009. Mungkin karena tahun sebelumnya aku belum begitu tertarik dengan event-event seperti ini, atau mungkin promosinya yang kurang. Entahlah..
 
2009: pengen nonton event ini, tetapi mantan pacar yang manja sukanya males kalau diajakin pergi jauh, acara waktu itu digelar di Pasar Seni Gabusan, Bantul, malah menyetir mobilnya ke Amplas, jadilah aku malam mingguan ngemall bersama mantan pacar.
2010: Ngayogjazz diselenggarakan di  Pelataran Djoko Pekik,  Desa Sembungan, Kasihan, Bantul. Aku dan mantan pacar yang lain, selanjutnya sepakat untuk menonton acara ini, maklum mantan pacar aku di tahun ini sangat menyukai musik, dan hobi sama event beginian. Tetapi berhubung musim hujan, dan malam itu hujan lebat mengguyur atap rumah, dan sang ibu melarang untuk pergi, jadilah aku ditinggal sang mantan pacar bersama teman-temannya menonton event ini. Gagal deh 2 kali.

How about Ngayogjazz this November 2011? Akankah saya berhasil melampiaskan hasrat untuk menonton event ini? *padahal juga belum nemu teman yang bisa diajakin nonton. Hhe

Tidak ada komentar: